Ini Misi Rumah Rengganis Gelar Pekan Sastra Cirebon 2024
jpnn.com, CIREBON - Rangkaian kegiatan Pekan Sastra Cirebon terus bergulir dari Juli hingga September 2024.
Acara dalam rangka mengampanyekan dan meningkatkan kesusastraan di kalangan pelajar itu diadakan oleh Rumah Rengganis serta didukung oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi - Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa - Pusat Pengembangan dan Perlindungan Bahasa dan Sastra.
Kegiatan Pekan Sastra Cirebon terdiri dari Workshop Menulis Puisi, Lomba Pembacaan Puisi Tingkat Pelajar, Kemah Sastra, Penerbitan Buku Puisi, Bincang Sastra, Bazar Buku, hingga Panggung Sastra.
Direktur Yayasan Rengganis Institute, Nissa Rengganis berharap Pekan Sastra Cirebon menjadi pemantik generasi muda di Cirebon untuk berkarya dan menggeluti sastra.
Agenda tersebut juga sebagai ruang pertemuan antar pegiat sastra Cirebon Raya.
Menurutnya, penghayatan sastra bagi generasi muda menjadi urgent di tengah persoalan bangsa hari ini.
"Melalui karya sastra, seseorang tidak hanya mengembangkan imajinasi yang bisa digunakan untuk membangun bangsa, tetapi juga sebagai media untuk mewariskan nilai kearifan lokal kepada generasi muda. Kearifan lokal inilah yang nantinya membentuk jati diri bangsa Indonesia," ungkap Nissa Rengganis, Kamis (15/8).
Rumah Rengganis berdiri sejak 2019 silam. Sudah banyak agenda yang digelar di Rumah Rengganis, mulai dari bincang karya, workshop penulisan, malam puisi, lomba menulis, dan menghadirkan sejumlah sastrawan lokal hingga nasional.