Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Pekerjaan Rumah untuk PDIP Jika Ingin Berlaga di Pemilu 2024

Minggu, 04 Agustus 2019 – 09:53 WIB
Ini Pekerjaan Rumah untuk PDIP Jika Ingin Berlaga di Pemilu 2024 - JPNN.COM
DPP PDIP menggelar diskusi bertajuk Akankah PDIP Menang Lagi di Pemilu 2024 di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Sabtu (3/8). Foto : Fathan Sinaga/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan dinilai memiliki potensi untuk memenangkan pemilu selama tiga kali berturut-turut.

Keberhasilan itu bisa dicapai apabila PDI Perjuangan bisa melahirkan pimpinan nasional baru dan mempertahankan inklusivitas partai untuk menggaet pemilih muda.

Pengamat politik Burhanuddin Muhtadi mengatakan, setidaknya ada dua kunci yang menjadi keberhasilan PDIP memenangkan dua pemilu berturut-turut. Pascakekalahan pemilu 2009, PDIP mampu mencetak kader-kader unggul untuk mengikuti sejumlah kontestasi pilkada.

BACA JUGA : Pengamat: Nasdem Tiba-tiba Dukung Anies jadi Capres 2024, Ada Apa

Burhanuddin menyebut Joko Widodo, Tri Rismaharini, Djarot Saiful Hidayat dan Ganjar Pranowo, merupakan bagian kecil yang menonjol dari keberhasilan itu.

"Ini karena sosok Bu Megawati Soekarnoputri yang menjadi king maker. Beliau menyediakan partai dan memberikan ruang seluas-luasnya kepada kader untuk melahirkan pemimpin-pemimpin lokal hingga nasional," kata Burhanuddin dalam diskusi Akankah PDIP Menang Lagi di Pemilu 2024 di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat.

Faktor kedua, kata Burhanuddin, PDIP pascapemilu 2009 mampu menjadi partai inklusif sehingga bisa menarik pemilih-pemilih nonideologis.

Bahkan, kata Burhanuddin, pemilih muslim di garis NU yang biasanya memilih PKB dan PPP, cenderung memilih PDIP di Pemilu 2019.

PDIP bisa saja bernasib sama dengan keterpurukan Demokrat setelah Susilo Bambang Yudhoyono selesai jadi presiden.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close