Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Ramalan Ki Kusumo untuk Tahun 2015

Dari Dangdut hingga Tokoh Politik Nasional yang Meninggal

Senin, 08 Desember 2014 – 17:11 WIB
Ini Ramalan Ki Kusumo untuk Tahun 2015 - JPNN.COM
Ki Kusumo. Foto: istimewa

jpnn.com - TAHUN segera berganti, 2015 sudah di ambang mata. Dari penerawangan konsultan spiritual Ki Kusomo, tahun 2015 yang merupakan tahun Kambing Kayu ini akan banyak perubahan meski sifatnya masih datar-datar saja.

"Tahun 2015 adalah tahun Kambing Kayu, tahun santai. Kambing itu tipe penggembira. Untuk semua yang sifatnya tidak baik, tahun ini bisa jadi peruntungan buat mereka,” tutur Ki Kusumo, di Jakarta, Senin (8/12).

Ki Kusumo yang juga bergerak di dunia perfilman nasional itu meramalkan, hiruk pikuk di dunia hiburan tetap ada dan regenerasi terus terjadi.

"Istilahnya, patah tumbuh hilang berganti. Banyak penyanyi baru, penyanyi dangdut hingga artis film dan sinetron yang bermunculan. Namun datar-datar saja, karya-karyanya tidak begitu luar biasa. Jenis musik yang akan lebih naik adalah melayu, dangdut," kata produser film Calo Calo Sorga dan Air Mata Dewa ini.

Soal dunia selebriti Tanah Air bagaimana Ki Kusumo? Disinggung hal itu, pengisi program Ghost Game di Trans TV ini terdengar melempar tawa kecil.

"Kasus yang menimpa para artis menurun. Tahun 2015 bukan tahun konflik, ribut-ribut akan menurun. Perceraian artis tetap ada, namun tidak sebanyak tahun kemarin. Artis yang terlibat narkoba juga tidak terlalu booming. Datar-datar saja. Kelahiran banyak, namun kematian artis menurun," beber Ki Kusumo.

Menyambung ramalan soal kematian, Ki Kusumo justru menyebutkan mata batinnya merasakan bakal ada seorang tokoh politik nasional yang sangat disegani menderita sakit parah dan kemudian meninggal. "Namun tidak perlu dirinci siapa tokoh tersebut," kilah Ki Kusumo, yang membuka praktek konsultasi di kawasan Jati Asih Bekasi.

Terkait gonjang-ganjing politik, Ki Kusumo meramal banyak kasus besar yang justru teredam. Banyak kasus yang terbongkar, namun justru menghilang bak disapu angin. "Banyak kasus yang diprediksi meledak, di tahun 2015 malah kelihatan datar-datar saja,” imbuhnya.

TAHUN segera berganti, 2015 sudah di ambang mata. Dari penerawangan konsultan spiritual Ki Kusomo, tahun 2015 yang merupakan tahun Kambing Kayu ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close