Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Rekomendasi Terbaik untuk Tingkatkan Ketajaman & Kenyamanan dalam Proyeksi Proyektor

Kamis, 19 Januari 2023 – 23:49 WIB
Ini Rekomendasi Terbaik untuk Tingkatkan Ketajaman & Kenyamanan dalam Proyeksi Proyektor - JPNN.COM
Tingkatkan ketajaman dan kenyamanan dalam proyeksi proyektor, simak rekomendasi terbaiknya berikut ini. Foto: Dokumentasi Humqs 21cinepa

Peletakan unitnya tidak perlu jauh dari layar yang membuat Anda tidak perlu khawatir lagi akan terkena silau pada cahaya proyektor saat dekat dengan proyektor.

Proyektor EH-LS300B ini dapat menghasilkan gambar hingga 120 inch.

Dengan kecerahan tinggi 3.800 lumens dan resolusi Full HD serta rasio kontras warna yang tinggi dari sumber cahaya laser yang digunakan, proyektor ini mampu menghasilkan gambar yang jelas dan tajam, meski di dalam ruang yang terang.

Ditambah dengan penggunaan Ambience Light Rejecting Screen Epson ELPSC35, gambar yang ditampilkan akan lebih maksimal.

Pasalnya, khusus desain tersebut dibuat untuk dapat menghalang cahaya lampu yang datang dari atas, dan hanya fokus pada cahaya dari bawah yang datang dari proyektor.

Proyektor ini termasuk ke dalam proyektor ramah lingkungan dengan teknologi hemat listrik, karena telah dilengkapi oleh sensor pendeteksi gerak yang secara otomatis dapat mematikan layar dan memberikan pesan peringatan jika terdapat sesuatu yang menghalangi atau berada di depan cahaya proyektor.

Tak hanya itu, proyektor tipe EH-LS300B telah dilengkapi dengan system operasi Android TV, sehingga memudahkan pengguna jika ingin memutar film ataupun mengakses channel unggulan, seperti Netflix, YouTube secara langsung dan pengguna dimanjakan dengan kualitas audio yang tinggi.

Proyektor ini juga dilengkapi speaker stereo dan woofer dari Yamaha sehingga para pengguna tak perlu menambahkan perngkat audio tambahan.

Tingkatkan ketajaman dan kenyamanan dalam proyeksi proyektor, simak rekomendasi terbaiknya berikut ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA