Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Situs dan Aplikasi untuk Mendeteksi Kawasan Banjir

Minggu, 21 Februari 2021 – 06:23 WIB
Ini Situs dan Aplikasi untuk Mendeteksi Kawasan Banjir - JPNN.COM
Beberapa mobil tampak terendam banjir di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (20/2). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com - Wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya dilanda banjir akibat curah hujan ekstrem beberapa hari terakhir. Tol Serpong Pondok Ranji arah Serpong ditutup total akibat banjir di KM 08.

Untuk menuju arah Jakarta, hanya bisa digunakan satu jalur. Pengguna jalan pun diimbau untuk menggunakan jalan alternatif.

Banjir juga terjadi di terowongan Cawang menuju Tanjung Priok dari arah Bekasi. Arus lalu lintas pun dialihkan menuju tol dalam kota arah Semanggi. Banjir juga terjadi di wilayah Jalan TB Simatupang dan Kemang Raya.

Selain itu, banjir juga terjadi di Jl. Boulevard Barat Kelapa Gading Jakut. Namun, masih bisa dilintasi kendaraan. Pengendara pun diimbau untuk berhati-hati. Banjir juga terjadi di Jl. Pilar Mas Raya Kedoya Jakarta Barat. Jalan tersebut pun tak bisa dilintasi kendaraan.

Tak sedikit warga yang kesulitan memantau ketinggian air hingga terjebak banjir saat dalam perjalanan. Berikut ini beberapa situs dan aplikasi pun hadir untuk memudahkan warga untuk bisa memetakan titik-titik genangan dan menghindari banjir:
 
PetaBencana

Tak hanya DKI Jakarta, salah satu situs pemantau banjir yakni PetaBencana.id bisa memetakan titik-titik banjir sesuai lokasi warga di kota lainnya di Indonesia.

PetaBencana.id pada Sabtu pagi ini memaparkan bahwa sejumlah titik di Jakarta Timur, Jakarta Selatan, hingga Jakarta Barat mengalami banjir dengan tinggi muka air mencapai 10 sentimeter sampai lebih dari 1,5 meter.

Pantau Banjir

Jika sulit mengakses tiga situs di atas warga masih bisa memantau banjir menggunakan aplikasi peta besutan Google ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News