Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Sosok Di Balik Pernikahan Megah di Candi Borobudur

Senin, 24 Juni 2024 – 21:06 WIB
Ini Sosok Di Balik Pernikahan Megah di Candi Borobudur - JPNN.COM
Pernikahan megah di kompleks Candi Borobudur. Foto: Pengantin Production

jpnn.com, MAGELANG - Pesta pernikahan pasangan Shah Sema Amukti dan Najla Adjani Mahendra, di Kompleks Candi Borobudur menjadi perbincangan berkat kemegahan dan keindahan yang ditampilkan.

Acara yang dirancang dengan nuansa adat Jawa yang kental ini tidak hanya memikat hati ratusan tamu undangan dan wisatawan, tetapi juga menjadi bukti keberhasilan Pengantin Production sebagai wedding organizer andal.

Prosesi pernikahan dimulai dengan kirab pasukan bregodo berbusana merah, diikuti oleh tiga kereta kencana yang membawa mempelai putri dan orang tua kedua mempelai.

Shah Sema Amukti, mempelai pria, tampil gagah menunggang kuda, dikawal oleh prajurit menuju lokasi ijab kabul di Taman Lumbini.

Sementara itu, sang mempelai wanita, Najla Adjani Mahendra tampil anggun menaiki kereta kencana.

Pemandangan ini menciptakan kesan mendalam bagi para tamu dan wisatawan yang antusias mengabadikan momen tersebut dengan kamera ponsel mereka.

Menurut Dani Mukti, owner Pengantin Production, pernikahan di Candi Borobudur menjadi tantangan tersendiri karena digelar di lokasi terbuka yang ikonik dan penuh sejarah.

Aktris yang berlakon di film Gadis Kretek ini mengatakan bahwa menggelar acara di tempat terbuka memerlukan perencanaan dan eksekusi yang sempurna.

Pengantin Production ternyata ada di balik pernikahan megah yang di Candi Borobudur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News