Insentif Bagi Industri PC
Kamis, 22 April 2010 – 05:08 WIB
Dengan pemberian insentif ini, lanjut Budi, diharapkan perusahaan-perusahan PC mau membuka pabrik di Indonesia. Saat ini, ada sejumlah principal dari Tiongkok yang tertarik dengan tawaran tersebut dan menjajaki kemungkinan berinvestasi di Indonesia. Terlebih lagi, sudah terdapat sejumlah industri komponen PC seperti LCD dan baterai di Indonesia.
Di bagian lain, Kemenperin menargetkan industri makanan dan minuman dapat tumbuh 8,4 persen per tahun untuk menjaga pertumbuhan industri manufaktur nasional berada di atas 4,5 persen dalam lima tahun ke depan. (ers/aj/jpnn)