Intiland Garap Kawasan Timur
Siapkan Rp 250 Miliar, Bangun Lagi Lima HotelKamis, 16 Juni 2011 – 05:23 WIB
Selain di Kota Balikpapan, Moedjianto menambahkan Intiland terus mengembangkan jaringan Whiz Hotel di beberapa kota besar di Kawasan Timur Indonesia seperti Samarinda dan Makassar. Saat ini perseroan tengah membangun tiga hotel yakni satu hotel di Semarang dan dua hotel di Bali.
Rencananya, kata Moedjianto, pihaknya masih memproses beberapa lokasi di Manado, Bandung, Jakarta, Surabaya, dan Makassar. Investasinya masing-masing sedikitnya Rp 50 miliar. "Kami siapkan sedikitnya Rp 250 miliar," katanya.
Intiland akan terus menjajaki potensi pengembangan Whiz Hotel di berbagai kota besar di Indonesia. Peluang pengembangan jaringan Whiz Hotel dilakukan melalui berbagai skema, seperti kerja sama strategis dengan pemilik tanah, build-operate-transfer (BOT), maupun sebagai manajemen operator hotel. (vit)