Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Irfan Prabowo Kerap Bikin Onar, Kawannya Anies Baswedan

Kamis, 11 Mei 2017 – 00:55 WIB
Irfan Prabowo Kerap Bikin Onar, Kawannya Anies Baswedan - JPNN.COM
MAKIN MATANG: Irfan ”Fanbul” Prabowo ingin terus menyebarkan virus inspirasi di kalangan anak-anak muda Indonesia. Foto Irfan Prabowo for Jawa Pos

jpnn.com - Hanya lulusan sekolah kejar paket C, tapi tergolong sosok luar biasa. Itulah Irfan ”Fanbul” Prabowo, mantan tukang tawuran, tiga kali drop out sekolah, tapi kemudian berinkarnasi menjadi sosok inspiratif.

LATIF HENDRA, Jakarta

TIDAK pernah terbayangkan di benak Irfan Prabowo bahwa dirinya bisa menjadi seperti saat ini. Menjadi aktivis sosial, mengikuti banyak komunitas, serta menjadi inisiator Saung Mimpi, komunitas yang berfokus pada kegiatan pendidikan berbasis minat dan bakat.

Bak sulapan, Fanbul –kependekan Irfan Gembul, panggilan akrabnya– yang dulu supernakal bisa berubah menjadi sosok pemuda yang bermanfaat.

Bahkan, berkat aktivitas sosialnya, Fanbul kini sering diminta untuk memberi inspirasi generasi muda di berbagai negara.

”Jalan hidup saya memang penuh liku,” ujar Fanbul ketika disambangi di kantor konsultan komunikasi yang sedang dirintisnya di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu lalu (7/5).

Mendengar kisah masa lalu pemuda 25 tahun itu, barangkali sebagian orang sulit percaya. Tak ada yang menyangka bahwa Fanbul, yang saat masih duduk di bangku sekolah terkenal sebagai tukang bikin onar, bolos, dan tawuran, sekarang menjadi anak manis. Penampilan yang dulu amburadul kini menjadi rapi, wangi, dan tertib.

Sambil tersenyum, Fanbul mengenang kisahnya 12 tahun silam. Saat itu dia merasa paling jagoan di sekolah.

Hanya lulusan sekolah kejar paket C, tapi tergolong sosok luar biasa. Itulah Irfan ”Fanbul” Prabowo, mantan tukang tawuran, tiga kali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close