Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Irjen Fadil kepada Pengeroyok Ade Armando: Jika Tak Menyerahkan Diri, Kami Tangkap!

Senin, 11 April 2022 – 19:41 WIB
Irjen Fadil kepada Pengeroyok Ade Armando: Jika Tak Menyerahkan Diri, Kami Tangkap! - JPNN.COM
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran. Foto: Ricardo/JPNN.com.

jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran menyebut kondisi Ade Armando memprihatinkan setelah dikeroyok orang tidak dikenal di area depan gerbang utama Gedung DPR, Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (11/4). 

"Beliau (Ade Armando, red) terluka di bagian kepala," kata Fadil ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin. 

Mantan Kapolda Jawa Barat itu mengatakan penyidik kepolisian sudah mengidentifikasi pelaku pengeroyokan terhadap dosen Universitas Indonesia (UI) itu. 

Fadil mengimbau pengeroyok Ade bisa menyerahkan diri jika tidak ingin ditangkap kepolisian.

"Besok mungkin kami akan melakukan upaya penegakkan hukum. Mengumumkan identitas pelaku. Jika tak menyerahkan diri, kami tangkap," ujar Alumnus Akpol 1991 itu.

Namun, Fadil enggak membeberkan lokasi Ade menjalani perawatan setelah dikeroyok massa.

Dia hanya menyebut Ketum Ormas Pergerakan Indonesia untuk Semua itu sedang menjalani perawatan di sebuah rumah sakit. 

"Tidak penting diungkap beliau (Ade, red) dirawat di mana. Terpenting beliau sudah mendapat perawatan maksimal tim dokter," ujarnya. 

Irjen Fadil menyebut polisi sudah mengidentifikasi pengeroyok Ade Armando. Pelaku tinggal ditangkap jika tidak menyerahkan diri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News