Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Istimewa, Indonesia Sabet 4 PATA Gold Award 2016

Sabtu, 10 September 2016 – 13:39 WIB
Istimewa, Indonesia Sabet 4 PATA Gold Award 2016 - JPNN.COM
Arief Yahya. Foto: JPNN

jpnn.com - BANTEN – Ini bukan gara-gara Indonesia menjadi tuan rumah PATA Travel Mart 2016 di ICE, Tangsel, 7-10 September 2016, lalu empat penghargaan dipersembahkan buat Indonesia.

Juga bukan kebetulan, atau ketidaksengajaan semata. Menpar Arief Yahya selalu mengingatkan bahwa kemenangan itu direncanakan.

Keempat award itu sebenarnya sudah beberapa bulan diketahui dan dipublikasikan, tetapi baru resmi diserahkan pialanya di ajang Travel Mart ini.

Keempat awards tersebut di antaranya kategori, marketing-primary government destination yang diberikan kepada Kementerian Pariwisata dan diterima oleh I Gde Pitana, Deputi Pengembangan Pemasaran Mancanegara Kemenpar.

“PATA mencatat dengan baik, bagaimana tim promosi Kemenpar mempromosikan Gerhana Matahari Total (GMT) atau Total Solar Eclipse Indonesia, bulan Maret lalu di 12 titik di Indonesia. Jauh enam bulan sebelumnya sudah diworo-woro di semua ajang promosi di luar negeri, bahwa aka nada GMT yang 350 tahun sekali, dan tahun ini hanya melintas di Indonesia,” kata Arief Yahya.

Materi promosi ini dipublikasikan di seluruh dunia. Menpar Arief Yahya menyebut sebagai “destinasi waktu”, orang datang ke sebuah destinasi tanpa menghitung akses maupun amenita.

Tidur di mana saja, bahkan di atas tenda juga dijalani, demi mengejar tiga menit gerhana matahari itu.

“Kala itu kegiatan dipusatkan di Belitung dan Palu. Selebihnya sepuluh kota digelar dan dikombinasi dengan serentetan festival. Maka sukses, semua hotel ludes dan orang happy dengan atraksi yang sudah diciptakan Tuhan itu,” ungkap Mantan Dirut PT Telkom ini.

BANTEN – Ini bukan gara-gara Indonesia menjadi tuan rumah PATA Travel Mart 2016 di ICE, Tangsel, 7-10 September 2016, lalu empat penghargaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close