Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Isu BPA Cuma Hoaks, Ini Alasan Konsumen Tak Perlu Ragu Konsumsi AMDK Galon Polikarbonat

Rabu, 31 Juli 2024 – 20:51 WIB
Isu BPA Cuma Hoaks, Ini Alasan Konsumen Tak Perlu Ragu Konsumsi AMDK Galon Polikarbonat - JPNN.COM
Ilustrasi air kemasan dalam galon. Foto: Dokumentasi JPNN.com

Dia menjelaskan air kemasan tidak memiliki rasa manis yang mengandung kalori sebagai biang penyebab kegemukan.

Hingga saat ini, lanjut dokter Diatrie, belum ada studi empiris satupun yang membuktikan bahwa air minum dalam galon PC bisa menyebabkan obesitas pada anak.

Dia menegaskan kegemukan disebabkan karena asupan kalori berlebih. Artinya, mengonsumsi air dalam galon guna ulang tidak berbahaya sama sekali alias aman karena sudah mendapatkan sertifikasi dari lembaga terkait, termasuk BPOM.

"Kalau kita bicara obesitas itu kan surplus kalori, nah air kan enggak ada kalorinya, (berpikir) secara logika saja dulu," kata Diatrie.

Sebelumnya, BPOM telah mengeluarkan Peraturan Nomor 6 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 31 Tahun 2018 tentang Label Pangan Olahan.

Tambahan pasal ini mengatur agar AMDK yang menggunakan kemasan PC harus mencantumkan label 'dalam kondisi tertentu, kemasan polikarbonat dapat melepaskan BPA pada air minum dalam kemasan'.

Namun, peraturan itu dilahirkan dengan berbagai kontroversi. Bukan hanya dokter, para pakar menyebut bahwa penggunaan galon PC sangat aman sehingga tidak diperlukan pelabelan.

Pakar lainnya menilai aturan tersebut diciptakan tak lepas dari persaingan usaha tidak sehat dalam industri AMDK. (mcr10/jpnn)

Ini alasan konsumen tak perlu ragu konsumsi AMDK galon polikarbonat, simak pendapat sejumlah praktisi kesehatan

Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News