Jacksen: Kemungkinan Besar Hansamu Yama akan Pergi
jpnn.com, SURABAYA - Peluang Hansamu Yama Pranata untuk gabung ke Persebaya Surabaya semakin terbuka lebar. Selain sudah mengirim ''kode'' lewat akun instagramnya, negosiasi kontrak anyarnya dengan Barito Putera juga masih tersendat. Kontrak hansamu memang baru akan berakhir pada 31 Januari mendatang.
Manajemen Barito Putera sudah menyodorkan tawaran kontrak baru. Tapi, negosiasi masih buntu. Hal itu membuat manajemen Barito Putera pasrah. Mereka ikhlas jika bek timnas itu hengkang. “
Saya sudah membujuk dia (Hansamu). Tapi itu haknya untuk menentukan karir dan jalan hidupnya,” kata Manajer Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman.
Hasnur bahkan berharap agar performa Hansamu di klub barunya tetap moncer. “Kami doakan yang terbaik untuk Hansamu,” katanya.
Pelatih barito Putera Jacksen F. Tiago senada dengan sang manajer. Dia menerima keputusan Hansamu yang tidak segera menandatangani proposal kontrak anyar. “Kemungkinan besar dia (Hansamu) akan pergi,” sambung Jacksen
Lalu, apakah Hansamu akan memilih berlabuh ke Persebaya ? Saat dikonfirmasi, manajer Persebaya Candra Wahyudi mengelak. “Kalau hari ini (Jumat, red) memang tidak ada pertemuan (dengan Hansamu),” kata Candra kepada Jawa Pos.
Namun, dia tak menampik jika sebelumnya kedua belah pihak sudah pernah bertemu. “Kami bertemu di tempat yang tak bisa kami sebutkan,” tambahnya.
Nah, dalam pertemuan itu, proses negosiasi terus berjalan. Persebaya terus berupaya untuk memastikan kepindahan Hansamu ke Surabaya. Bahkan, ada kabar yang menyebutkan bahwa Hansamu sudah deal dengan manajemen Persebaya. Candra tak membenarkan, tapi juga tak menampik hal itu.