Jadi, SBY ke Prabowo atau Jokowi?
"Jadi tak heran muncul dugaan pertemuan SBY-Prabowo beberapa waktu lalu tak menghasilkan kesepakatan tertentu. Makanya kemudian berusaha mendekati pemerintahan," ujar Maksimus kepada JPNN, Sabtu (19/8).
Meski demikian, Direktur Eksekutif Lembaga Analisis Politik Indonesia (LAPI) ini menyebut semua opini yang berkembang masih merupakan kemungkinan-kemungkinan.
Belum bisa dipastikan mana yang nantinya terjadi. Apakah Demokrat berkoalisi dengan Gerindra, atau memilih mendukung Jokowi pada Pilpres 2019 mendatang.
"Ini masih dugaan dan interpretasi politik, ruang dinamika politik masih sangat terbuka baik bagi Jokowi dan SBY, maupun antara SBY dengan Prabowo," pungkas Maksimus. (gir/jpnn)