Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jadwal Final Indonesia International Challenge 2023: 3 Perang Saudara Tersaji

Minggu, 03 September 2023 – 10:43 WIB
Jadwal Final Indonesia International Challenge 2023: 3 Perang Saudara Tersaji - JPNN.COM
Tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo saat berlaga pada ajang Indonesia International Challenge 2023 di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Skuad Merah Putih berjaya di turnamen Indonesia International Challenge (IIC) 2023 dengan mengirimkan delapan wakil ke partai puncak.

Tiga di antaranya bahkan mempertemukan sesama wakil Indonesia yang membuat skuad Merah Putih dipastikan menyabet status juara umum.

Pertandingan final Indonesia International Challenge 2023 akan digelar di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara, Minggu (3/9/2023).

Laga puncak akan dibuka dengan duel ganda putri antara Felisha Christina/Bernadine Anindya Wardana melawan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.

Partai kedua akan mempertemukan ganda putra senior Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani menghadapi Berry Angriawan/Ryan Agung Saputro.

Pertarungan sengit juga tersaji saat tunggal putra Alwi Farhan melawan pebulu tangkis Sri Lanka, Viren Nettasinghe pada partai ketiga.

Tidak kalah menarik, ada partai tunggal putri, yakni Gabriela Meilani Moningka melawan Ester Nurumi Tri Wardoyo.

Adapun partai penutup akan mempertemukan Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani vs ganda campuran Thailand, Weeraphat Phakjarung/Ornnicha Jongsathapornparn.

Jadwal pertandingan final Indonesia International Challenge (IIC) 2023 di GOR Pancing, Medan, Minggu (3/9/2023)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News