Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jadwal Semifinal Kejuaraan Dunia BWF Hari Ini, Daddies vs FajRi Partai ke-8

Sabtu, 24 Agustus 2019 – 16:09 WIB
Jadwal Semifinal Kejuaraan Dunia BWF Hari Ini, Daddies vs FajRi Partai ke-8 - JPNN.COM
Hendra Setiawan (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, BASEL - BWF World Championships atau Kejuaraan Dunia BWF 2019 memasuki babak semifinal di St. Jakobshalle, Basel, Sabtu (24/8).

Duel antara tunggal putri Tiongkok Chen Yu Fei melawan wakil India Pusarla V Sindhu akan membuka rangkaian semifinal mulai pukul 16.00 WIB.

Pada semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019 ini, Tiongkok menempatkan lima wakil. Selain Chen Yu Fei, masih ada ganda putri Du Yue/Li Yinhui, dua ganda campuran Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping dan ganda putra Li Jun Hui/Liu Yu Chen. Namun, Tiongkok bukan menjadi negara yang paling banyak meloloskan wakilnya ke 4 Besar. Namun, Jepang yang paling mendominasi.

BACA JUGA: Fajar/Rian Ketemu Daddies di Semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019

Tim Negeri Sakura punya enam wakil yakni dua ganda putri Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, kemudian tunggal putra Kento Momota, tunggal putri Nozomi Okuhara, ganda campuran Yuta Watanabe/Arisa Higashino dan ganda campuran Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Sementara Indonesia punya tiga wakil yakni dua ganda campuran yang akan saling berhadapan, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias Daddies dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto atau FajRi. Satu wakil Merah Putih lainnya ialah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Duel antara Daddies vs FajRi akan digelar di partai ke-8, berikut di bawah ini jadwalnya. (adk/jpnn)

Jadwal Semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019:
Jadwal Semifinal Kejuaraan Dunia BWF Hari Ini, Daddies vs FajRi Partai ke-8
bwf

Tim Negeri Sakura punya enam wakil di semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019, paling banyak ketimbang negara lain.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close