Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

The Daddies Sedih, Untung Tak Sampai Pusing

Minggu, 28 Agustus 2022 – 19:14 WIB
The Daddies Sedih, Untung Tak Sampai Pusing - JPNN.COM
The Daddies, Hendra Setiawan (kiri) dan Mohammad Ahsan. Foto: Badminton Photo - BWF

jpnn.com - TOKYO - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sedih lantaran gagal mempersembahkan gelar juara Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022.

Pasangan berjuluk The Daddies tersebut takluk dari wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 19-21, 14-21 dalam laga final di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Minggu (28/8).

Ganda putra ranking tiga dunia tersebut mengaku banyak melakukan kesalahan yang tidak perlu.

Saat keduanya unggul, permainan Ahsan/Hendra terlihat mengendur sehingga pasangan Negeri Jiran mampu berbalik unggul dan meraih momentum kemenangan.

"Pada laga ini, lawan bermain lebih menunggu kami menyerang. Hal tersebut menyulitkan kami mengingat serangan balik mereka berbahaya. Kami mengakui, defense mereka hari ini sangat rapat dan kami banyak melakukan kesalahan," kata Hendra dalam rilis tertulis.

Dengan kekalahan ini, Daddies gagal mempertahankan catatan positifnya saat berlaga di kejuaraan dunia.

Tercatat runner up All England 2022 tersebut belum terkalahkan di tiga turnamen kejuaran dunia pada edisi 2013, 2015 dan 2019.

Namun, keduanya tidak mau pusing dan lebih memilih fokus kembali mengingat minggu depan akan menghadapi Japan Open 2022.

The Daddies gagal mempertahankan catatan positifnya di Kejuaraan Dunia BWF 2022. Gelar pun direbut ganda Malaysia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News