Jaga Tarif CPO, RI Join ASEAN-India
Senin, 10 Agustus 2009 – 21:02 WIB
Mendag menjelaskan, AIFTA juga kan membuka peluang bagi peningkatan ekspor Indonesia untuk produk lainnya. Misalnya, daging, kacang mete, produk perikanan, susu, mentega dan komoditi unggulan Indonesia lainnya.
“Semoga saha AIFTA dapat memberikan peluang besar bagi Indonesia untuk meningkatkan ekspor ke India. Bila pada taun 2005 perdagangan kedua negara baru tercatat nilai sebesar USD 2,8 miliar, pada tahun 2008 nilai perdagangan ini meningkat menjadi USD 9 miliar dengan posisi surplus di pihak kita (Indonesia) sebesar USD 4 miliar,” tandas Mendag. Sementara itu, melalui AIFTA tersebut, India juga memiliki komitmen untuk menurunkan dan menghapuskan sebagian besar tarifnya, yakni lebih kurang 85 persen dari total pos traifnya dalam kurun waktu 2010-2019. (cha/JPNN)