Jakarta Pertamina Pertamax Makin Kukuh di Puncak Klasemen Proliga 2022
jpnn.com, BOGOR - Jakarta Pertamina Pertamax makin kukuh di puncak klasemen Proliga 2022 setelah meraih kemenangan telak atas Surabaya Bhayangkara Samator.
Dalam laga yang bergulir di GOR Kawah Candradimuka Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Sabtu (5/3), Jakarta Pertamina Pertamax menang dengan skor 3-0 (27-25, 25-21, 25-20) atas Surabaya Bhayangkara Samator.
Pada laga ini, tim asuhan Pascal Wilmar tampil tanpa beban seusai mereka telah memastikan diri melaju ke babak final four.
Meski terlihat santai, mereka tetap mampu menguasai pertandingan hingga Surabaya Samator kewalahan menghadapi setiap serangan Jakarta Pertamina Pertamax.
“Kami bermain tanpa beban di laga ini. Tim kami sudah memastikan diri tampil di final four,” ungkap Pascal.
Kunci Jansen Kilanta dan kawan-kawan menang di laga ini sejatinya karena mereka menguasai serangan melalui serve.
Tercatat pemain-pemain seperti Farhan Halim dan Luiz Felippe Perotto melancarkan serangan melalui bola-bola serve.
Tidak heran pada laga ini, Surabaya Samator tidak bisa mengembangkan permainan terbaiknya karena penerimaan bola serve mereka kurang begitu bagus.