Jalan Nasional Ditarget Tuntas 2015
Selasa, 24 Januari 2012 – 07:27 WIB
KENDARI - Infrastruktur jalan sampai saat ini masih menjadi keluhan warga. Selain jalan kota dan provinsi, beberapa titik yang berstatus jalan nasional juga terlihat rusak hingga mengganggu aktifitas pengguna jalan. Kadis PU Sultra Dody Djalante mengatakan, untuk perbaikan jalan nasional pemerintah pusat menargetkan 2015 rampung hingga 94 persen. Menurut Dody, saat ini pembangunan infrastruktur jalan tersebut sedang digenjot. Dengan program itu, sedikit banyak sudah membantu pemerintah daerah dalam perbaikan infrastruktur jalan, karena rata-rata jalan dimaksud berada di wilayah kabupaten/kota.
"Perbaikan jalan nasional di perbatasan Sulteng-Konawe Utara sekitar 50 km itu tentu memberi manfaat positif bagi pengguna jalan. Sisi lain, pembangunan yang menghabiskan anggaran Rp 208 miliar itu rencananya akan dilaksanakan dengan kontrak multiyear, termasuk jalan poros Ranomeeto-Bandara Haluoleo," terangnya.
Dody mengakui, akhir-akhir ini perbaikan infrastruktur jalan di Sultra sedikit terhambat. Hal itu disebabkan, pasokan aspal yang datang terlambat. Selain mengganggu proses pembangunan jalan, juga menghambat pembangunan ruas-ruas jalan yang dikerjakan pemprov. "Untuk jalan nasional, aspalnya sebenarnya sudah siap, hanya masih terkendala dengan persoalan distribusinya," katanya.
KENDARI - Infrastruktur jalan sampai saat ini masih menjadi keluhan warga. Selain jalan kota dan provinsi, beberapa titik yang berstatus jalan nasional
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tak Ada Pengusiran Jemaah saat Gibran Salat, Polisi Jangan Langsung Percaya | Reaction JPNN
-
Jokowi & Gibran Baru Dipecat
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, Ini Arahan Prabowo Subianto kepada Jajarannya
-
Anak Bos Toko Roti Pelaku Penganiayaan Karyawan Ditangkap di Hotel
-
Umumkan Skuad IBL 2025, Ini Target Rans Simba Bogor
BERITA LAINNYA
- Daerah
Pemkab Biak Numfor Merealisasikan Pembayaran Tunjangan Sertifikasi Guru 2024
Minggu, 22 Desember 2024 – 13:00 WIB - Daerah
Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
Minggu, 22 Desember 2024 – 12:10 WIB - Daerah
AQUA Elektronik Menyalurkan Bantuan Kepada Korban Bencana Alam di Sukabumi
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:26 WIB - Daerah
Penikam dan Penggorok Leher Guru di Kampar Tertangkap
Minggu, 22 Desember 2024 – 07:21 WIB
BERITA TERPOPULER
- Dahlan Iskan
Celeng Banteng
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:15 WIB - Hukum
Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
Minggu, 22 Desember 2024 – 09:32 WIB - Parpol
HUT Ke-18, Partai Hanura Konsisten Usung Peningkatan Kesejahteraan Daerah
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:40 WIB - Jateng Terkini
Catat Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Minggu 22 Desember 2024
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:25 WIB - Ekonomi
Kasasi Sritex Ditolak MA, Pemerintah Siapkan Langkah Jika Terjadi PHK
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:49 WIB