Jalur Undangan tak Bisa Curang
Senin, 11 Maret 2013 – 08:03 WIB
PALEMBANG – Kuota calon mahasiswa (cama) baru Unsri melalui seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) jalur undangan, mencapai 50 persen dari total mahasiswa yang akan diterima. Penentuan peserta mana yang akan lulus, pe-ranking-annya dilakukan oleh panitia SNMPTN pusat. Unsri tidak terlibat sama sekali dalam menentukan ranking peserta dalam seleksi ini. “Kita hanya menerima hasil seleksinya saja. Setelah itu, baru Unsri yang melakukan verifikasi terhadap data-data yang disampaikan secara online dengan data yang nanti dibawa peserta,” kata Pembantu Rektor (Purek) I Unsri, Dr Ir Anis Saggaff MSCE, kemarin.
Karena itu, ia melihat tidak ada celah “main belakang” atau berbuat curang agar lulus dan diterima di Unsri. “Tidak ada peluang itu, kita saja tidak ikut campur,” tegasnya. Tapi dalam proses verifikasi hasil seleksi panitia pusat, Unsri berhak memutuskan mana yang diterima dan mana yang tidak.
“Kalau misal ada peserta yang lolos seleksi oleh panitia pusat, lalu nilai pada pendaftaran online dengan nilai pada berkas yang ia bawa beda, secara otomatis gugur. Tidak ada lagi perbebatan, dan itu sudah diingatkan kepada seluruh peserta,” ujar Anis.
PALEMBANG – Kuota calon mahasiswa (cama) baru Unsri melalui seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) jalur undangan, mencapai
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
Persiapan Matang Penting Bagi Siswa Agar Peluang Lulus Masuk PTN Makin Tinggi
Kamis, 07 November 2024 – 17:03 WIB - Pendidikan
Para Pengajar di PIP Semarang Diminta Fokus Kembangkan Kompetensi
Kamis, 07 November 2024 – 13:45 WIB - Pendidikan
BM 400 Cibubur Buka Program IB, Minat Orang Tua Murid Tinggi Banget
Rabu, 06 November 2024 – 12:24 WIB - Pendidikan
Universitas Bunda Mulia Meluncurkan Prodi AI, Pertama di Indonesia
Rabu, 06 November 2024 – 11:20 WIB
BERITA TERPOPULER
- Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 8 November Naik, Berikut Perinciannya
Jumat, 08 November 2024 – 09:06 WIB - Humaniora
Belasan Ribu Honorer Gagal PPPK 2024 Tahap 1, Tak Bisa Daftar Lagi, Terus Piye?
Jumat, 08 November 2024 – 08:04 WIB - Dahlan Iskan
Taksi Kemudi
Jumat, 08 November 2024 – 06:01 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Jumat 8 November 2024
Jumat, 08 November 2024 – 05:33 WIB - Hukum
Inilah Pengakuan Guru Honorer Supriyani di Persidangan, Mencabut Rumput
Jumat, 08 November 2024 – 07:29 WIB