Jalur Wisata Banten Rawan Kecelakaan
Rabu, 15 Desember 2010 – 23:17 WIB

SERANG - Jalur wisata sepanjang pantai Anyer-Carita, Labuan, rusak parah. Meski sudah berlangsung lama, namun pemerintah daerah acuh. Padahal daerah itu merupakan salah satu sektor andalan penghasil pendapatan asli daerah (PAD) Provinsi Banten dari pengelolaan pantai maupun hotel serta wisatawan. Dwi Kristin, 30 warga Kaloran, Serang mengaku merayakan Natal dan Tahun Baru bersama keluarga setiap tahunnya di Pantai Anyer atau Carita. Tapi dia menyayangkan, jalur wisata yang banyak dikunjungi para wisatawan itu kondisinya rusak parah. Selain bergelombang, tak sedikit jalan lubang besar mengangga di badan jalan.
"Ini sangat membahayakan. Karena biasanya kendaraan menghindari jalan berlubang. Aneh, kok jalan wisata rusak parah. Padahal pemasukannya besar," ungkapnya kemarin. Pantauan Indopos (grup JPNN), parahnya kerusakan jalur wisata itu tepat di arah masuk kawasan Anyer hingga Carita. Hampir di sepanjang ruas jalan itu kondisinya rusak parah.
Sementara itu, Gubernur Banten, Rt Atut Chosiyah mengatakan perbaikan jalan di sepanjang jalur wisata itu akan dilakukan dengan cara tambal sulam atau memperbaiki jalan yang rusak saja. "Saya sudah melakukan koordinasi untuk melakukan perbaikan jalan dengan tambal sulam," terangnya Selasa (14/12) kemarin.
SERANG - Jalur wisata sepanjang pantai Anyer-Carita, Labuan, rusak parah. Meski sudah berlangsung lama, namun pemerintah daerah acuh. Padahal daerah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Mendagri Tito: Pemungutan Suara Ulang Digelar Menggunakan APBD
-
Pakai Helikopter untuk Tinjau Banjir Jakarta, Mas Pram Dikritik Warganet
-
Prabowo Minta Aplikator Berikan Bonus Hari Raya untuk Para Driver Ojol
-
Ita Purnamasari Hingga Endang S. Taurina Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim
-
Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024 Tertunda
BERITA LAINNYA
- Aceh
50 Napi Kabur dari Lapas Kutacane, 13 Sudah Ditangkap, 37 Masih Dicari
Selasa, 11 Maret 2025 – 11:18 WIB - Daerah
Banjir Probolinggo, 1 Warga Meninggal Dunia
Selasa, 11 Maret 2025 – 11:10 WIB - Riau
Penimbun BBM Bersubsidi Ditangkap Polres Rohil, Lihat
Selasa, 11 Maret 2025 – 09:01 WIB - Daerah
Anak Gajah Tersesat di Permukiman Warga, Kebingungan, Lihat
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:26 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
5 Berita Terpopuler: Gawat, Terungkap Alasan Penundaan Pengangkatan PPPK 2024, Ada Kasus Besar Apa?
Selasa, 11 Maret 2025 – 06:45 WIB - Liga Indonesia
Beckham Putra Ungkap Bisikan Bojan Hodak saat Persib Tertinggal dari Semen Padang
Selasa, 11 Maret 2025 – 09:10 WIB - Liga Indonesia
Persib Bandung Hajar Semen Padang, Bojan Hodak Menyayangkan Ini, Ternyata
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:16 WIB - Olahraga
Respons Bojan Hodak Seusai Persib Menaklukkan Semen Padang 4 - 1
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:30 WIB - Humaniora
Tunjangan Model Karyawan Swasta Diterapkan untuk PPPK, Alhamdulillah
Selasa, 11 Maret 2025 – 07:02 WIB