Jamie Spears Setuju Mengundurkan Diri sebagai Konservator Kekayaan Senilai 60 Juta Dolar
Jamie Spears akan mengundurkan diri dari perannya selama 13 tahun sebagai konservator harta milik putrinya.
Dokumen pengadilan pada hari Kamis mengungkapkan Jamie akan melepaskan perannya sebagai pengontrol aset dan pembuat keputusan atas keuangan Britney Spears.
Ayah dan anak perempuannya ini telah lama terlibat dalam perseteruan hukum yang berlangsung lama terkait konservatori Jamie Spears atas putrinya, yang juga telah menarik perhatian dunia.
"Kami senang Jamie Spears dan pengacaranya hari ini mengakui dalam pengajuan bahwa dia harus menanggalkan status konservator," kata pengacara Britney, Mathew Rosengart, dalam sebuah pernyataan.
Rosengart menyebut keputusan Jamie Spears sebagai "kemenangan besar bagi Britney Spears dan langkah baru menuju keadilan".
Dokumen pengadilan hari Kamis (12/08) tidak mengatakan kapan Jamie Spears akan mundur dari perannya dalam menangani harta milik putrinya senilai $60 juta, atau sekitar Rp863 miliar.
Dikatakan pula Jamie Spears merasa tidak ada alasan untuk segera mencopot atau menangguhkannya dari status konservator.
"Bahkan ketika Jamie Spears terus-menerus menjadi target serangan, dia tidak percaya bahwa pertempuran terbuka dengan putrinya perihal kelanjutan status konservatornya adalah keinginan terbesar Britney," tulis dokumen pengadilan.
Jamie Spears setuju untuk mundur dari perannya sebagai konservator harta milik putrinya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
- ABC Indonesia
Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
Rabu, 20 November 2024 – 23:11 WIB - ABC Indonesia
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Rencana Airbnb Menggelar Pertarungan Gladiator di Roma Dikecam
Senin, 18 November 2024 – 23:58 WIB - ABC Indonesia
Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
Kamis, 14 November 2024 – 23:55 WIB
- Humaniora
Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
Jumat, 22 November 2024 – 16:22 WIB - Liga Indonesia
Persib Vs Borneo FC: Apa yang Dikatakan Hodak Mungkin Benar
Jumat, 22 November 2024 – 12:49 WIB - Liga Indonesia
Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
Jumat, 22 November 2024 – 16:25 WIB - Politik
Demi Muluskan Langkah Suami di Pilwalkot Bogor, Istri Rayendra Berikan Uang ke Oknum Komisioner KPU
Jumat, 22 November 2024 – 17:05 WIB - Kriminal
Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
Jumat, 22 November 2024 – 12:37 WIB