Jamu Ayam Kinantan, Kepri Jaya Usung Misi Balas Dendam
"Kami semua dalam kondisi terbaik. Saya optimis, hasil yang kami capai akan sesuai dengan persiapan selama ini," tegas Dewa, panggilan akrabnya.
Tak hanya, 757 Kepri Jaya yang mendatangkan pemain anyarnya guna menambah kekuatannya di putaran keduanya ini. Pimpinan klasemen sementara grup 1 Liga 2 Indonesia ini juga merekrut empat pemain baru untuk putaran kedua ini.
Yakni tiga pemain asal PS TNI, Alwi Slamet, Pratama dan Wanda Syahputra. Sedangkan satu pemain lagi adalah Sutrisno yang berasal dari Persih Tembilahan.
Dari 18 pemain yang dibawa pelatih PSMS Medan, Mahruzar ke Batam ini, dua pemain baru dibawanya, seperti Alwi dan Wanda.
"Dengan tambahan amunisi baru, kita semakin banyak opsi dan pilihan untuk menentukan pemain. Terlebih adaptasi keempat pemain baru itu cepat dan sesuai dengan keinginan tim pelatih," ujar Mahruzar.
Mahruzar pun optimis, anak asuhnya bisa mencuri poin dalam laga melawan 757 Kepri Jaya.
"Kita akan bermain maksimal untuk mencuri poin di sini," jelas Mahruzar. (cr16)