Jangan Kaitkan Ical dengan Lapindo
Senin, 27 Juli 2009 – 17:02 WIB
Sementara, Agung sendiri mengaku tidak berminat untuk bersaing melawan Ical memperebutkan Ketua Umum DPP Partai Golkar dalam Musyawarah nasional (Munas) mendatang. Menurutnya, Golkar paska JK harus dipimpin oleh kader yang memiliki waktu dan kesungguhan untuk membangun Golkar kembali. "Saya tidak akan ikut bertarung untuk jadi Ketua Umum Golkar dalam Munas mendatang," tegas Agung Laksono.
Walau demikian, lanjutnya, Agung Laksono sangat berharap siapapun yang akan ikut bertarung memperebutkan posisi ketua umum agar tidak mendikotomi soal usia maupun jenis kelamin calon ketua umum.