Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jangan Pulang Tanpa Medali

Tim Renang SEA Games Finalkan Latihan

Sabtu, 05 Desember 2009 – 20:41 WIB
Jangan Pulang Tanpa Medali - JPNN.COM
CDM Alex Noerdin bersama panitia dan 17 perenang Indonesia yang akan berlaga di SEA Games Laos. (foto-gus/JPNN)
JAKARTA - Tim renang Indonesia mematangkan persiapan menjelang kompetisi SEA Games XXV di Laos. Sebanyak 17 perenang ini berlatih selama tiga hari di Kolam Renang Cikini Millenium Aquatic Jakarta, sebelum terbang ke Laos pada 7 Desember. Chief De Mision (CDM), Alex Noerdin, meminta para perenang konsentrasi bertanding.

“Tugas anak-anak sekalian hanya satu, fokus dan konsentrasi, tidak boleh pulang kalau tidak bawa medali,” pesan Alex kepada para atlet di tepi kolam renang Cikini, Jakarta, Sabtu (5/12).

Alex mengatakan, kolam renang yang dijadikan tempat lomba di Laos ialah kolam renang buatan China, atapnya seperti atap hanggar. “Seluruh atlet disana ada sekitar 4.000 atlet. Masyarakat di sana ramah, suhu sekitar 19 derajat, jangan lupa bawa jaket. Makanan cocok, tapi bagi atlet muslim harus tanya dulu sebelum makan. Disana minuman botol gak ada, jadi kita harus bawa dari Jakarta,” terang pria yang juga Gubernur Sumatera Selatan itu.

Alex meminta para atlet untuk konsentrasi pada perlombaan, dalam artian tidak perlu memikirkan fasilitas dan persiapan menuju Laos. “Semua fasilitas sudah kami siapkan. Kalau ada yang kurang, tinggal sebut saja. Laos itu kota kecil, kalau mau oleh-oleh bisa bawa blackberry, harganya sekitar Rp900 ribuan, hehe...”

JAKARTA - Tim renang Indonesia mematangkan persiapan menjelang kompetisi SEA Games XXV di Laos. Sebanyak 17 perenang ini berlatih selama tiga hari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News