Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jangan Terlalu Banyak Mengonsumsi Kalsium, Bisa Mematikan

Minggu, 01 September 2019 – 23:46 WIB
Jangan Terlalu Banyak Mengonsumsi Kalsium, Bisa Mematikan - JPNN.COM
Ilustrasi mengonsumsi suplemen kalsium. Foto: Hellosehat

jpnn.com - Mengonsumsi kalsium berlebih ternyata tidak menyebabkan gigi dan tulang menjadi lebih kuat. Asupan kalsium yang tinggi justru meningkatkan kadar kalsium dalam darah yang akibatnya bisa meningkatkan risiko penyakit. Kelenjar paratiroid yang terlalu aktif, kanker dan beberapa obat bisa menyebabkan hiperkalsemia, suatu kondisi di mana kadar kalsium dalam darah Anda di atas normal.

Inilah bahaya mengonsumsi kalsium berlebih, seperti dilansir laman Care2, baru-baru ini.

1. Risiko Kematian

Sebuah penelitian di Swedia menemukan bahwa suplementasi kalsium yang tinggi bisa mempersingkat masa hidup Anda. Peneliti menyebutkan bahwa wanita yang mengonsumsi lebih dari 1.400 miligram kalsium memiliki lebih dari dua kali lipat risiko kematian akibat penyakit jantung. Selain itu, mereka memiliki risiko kematian 40 persen dari penyebab lain.

BACA JUGA: Tak Suka Susu, Tapi Butuh Kalsium? Coba 5 Makanan Ini

2. Batu Ginjal

Ketika Anda mengonsumsi terlalu banyak kalsium, maka ginjal harus bekerja lebih keras untuk menyaringnya. Hal ini bisa menyebabkan sering buang air kecil dan haus. Namun, Anda harus lebih khawatir tentang kristal yang terbentuk ketika air seni Anda mengandung terlalu banyak kalsium. Kristal-kristal ini perlahan bergabung membentuk batu ginjal. Menurut sebuah studi tahun 2015, suplementasi kalsium bisa menyebabkan batu ginjal. 

3. Detak Jantung Tidak Teratur

Mengonsumsi kalsium berlebih ternyata bisa berbahaya bagi kesehatan, bahkan bisa meningkatkan risiko kematian.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close