Jelang 8 Besar Piala Presiden, Arema FC Gembleng Fisik Pemain di Kebun Raya
jpnn.com, MALANG - Arema FC menggelar latihan di Kebun Raya Purwodadi, Kabupaten Pasuruan hari ini. Latihan di Kebun Raya Purwodadi penting untuk meningkatkan kebugaran pemain.
”Kami ingin latihan fisik, karena selama ini kami punya masalah kebugaran,” kata Pelatih Arema FC Milomir Seslija.
Beberapa masalah itu, dia melanjutkan, membuat pemain tidak bisa tampil prima dan sering sakit atau cedera.
Pelatih yang akrab disapa Milo itu menyebut, cedera yang sempat dialami Pavel Smolyachenko, Ricky Akbar Ohorella, hingga Riky Kayame lantaran fisik yang kurang prima.
”Ada beberapa pemain yang cedera, itu artinya belum ada keseimbangan,” ungkap Milo.
Nah, sebelum babak 8 besar Piala Presiden ini nanti diharapkan akan ada peningkatan kebugaran. ”Kami ingin kembangkan level kebugaran mereka,” ungkap dia.
Selain fisik, agenda latihan di Kebun Raya juga untuk me-refresh pikiran pemain. ”Kami ingin refreshing, karena kami bosan, kami akan bermain rugby atau harus melakukan penyegaran apa pun,” kata dia lalu tertawa.
Refreshing ini, kata Milo, sangat perlu untuk meningkatkan kebersamaan tim. ”Kami bisa makan siang bersama, tertawa untuk meningkatkan chemistry,” ujar Milo.