Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jelang Laga Borneo FC Lawan Persipura, Fakhri Husaini: Target Kami Menang!

Senin, 28 Februari 2022 – 16:46 WIB
Jelang Laga Borneo FC Lawan Persipura, Fakhri Husaini: Target Kami Menang! - JPNN.COM
Mantan pemain Persipura, Boaz Salossa ketika mengikuti sesi latihan bersama Borneo FC. Foto : Borneo FC

"Sebagaimana dengan laga sebelumnya, sisa tujuh laga ini akan menjadi sangat penting. Laga di mana kami harus berusaha optimal mungkin meraih poin sebanyak-banyaknya," ujar Fakhri Husaini melalui rilisnya kepada JPNN.com, Senin (28/2).

Fakhri mengakui laga-laga jelang akhir musim terasa semakin berat.

Pasalnya, seluruh tim yang berlaga di Liga 1 kini memiliki tekad yang sama, yakni meraih poin penuh di setiap pertandingannya.

"Tentu ini bukan laga yang mudah karena kami juga akan berhadapan dengan tim yang juga membutuhkan poin, baik untuk yang ingin menjadi juara di posisi puncak maupun tim yang berusaha terhindar dari degradasi," ungkapnya.

Begitu pula dengan Persipura yang lebih membutuhkan kemenangan agar bisa keluar dari zona degradasi Liga 1.

Sebagaimana diketahui, tim Mutiara Hitam menderita hasil minor di tiga pertandingan sebelumnya.

"Saat melawan Persipura, kami juga yakin kalau mereka punya keinginan yang sama untuk meraih poin penuh, sehingga menjadi tantangan buat kami semua untuk dapat memenangkan pertandingan ini," ujarnya.

Borneo FC tetap membutuhkan kemenangan pada laga kali ini untuk mengamankan posisi mereka yang terancam dari Persija lantaran hanya berjarak satu poin saja.

Fakhri Husaini meminta anak asuhnya untuk dapat memenangkan di seluruh sisa-sisa pertandingan musim ini, begitu pula saat melawan Persipura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News