Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jelang Lengser, Arie Soemarno Blak-blakan

30 Persen Minyak Tanah Bersubsidi Diselewengkan

Selasa, 03 Februari 2009 – 18:45 WIB
Jelang Lengser, Arie Soemarno Blak-blakan - JPNN.COM
JAKARTA - Menjelang lengser dari kursi Direktur Utama Pertamina, Arie H Soemarno mulai buka suara tentang kondisi perminyakan nasional. Arie yang tinggal beberaha hari lagi di kursi Dirut Pertamina ini mulai membeberkan penyelewengan dalam distribusi minyak tanah.

Menurutnya, masih disubsidinya minyak tanah membuat bahan bakar yang banyak dipakai masyarakat akar rumput ini rawan penyelewengan. Bahkan angka kebocoran distribusi minyak tanah yang jatuh ke pihak-pihak yang tak berhak mencapai 35 persen dari jumlah konsumsi nasional. Arie H Soemarno menegaskan, dilihat dari jumlah total minyak tanah yang dipasok Pertamina seharusnya kelangkaan tidak terjadi. "Karena tidak seperti itu. Kita sudah supply kebutuhan nasional per hari mencapai 450 ribu ton. Tetapi memang ada kebocoran distribusi hingga 35 persen," ujar Arie pada diskusi Agenda 23 tentang Kemanan Energi Nasional di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (3/2).

Menurut kakak kandung Rini Soewandi ini, selama masih ada selisih antara harga keekonomian dengan harga subsidi maka distribusi minyak tanah akan tetap diselewengkan. "Karena ada selisih hingga Rp 4 ribu antara harga keekonomian dengan harga subsidi," tandasnya.

 

Karenanya, lanjut Arie yang sebentar lagi akan meninggalkan kursi Dirut Pertamina ini, minyak tanah yang harusnya untuk rumah tangga diselewengkan untuk kepentingan lain.

 

JAKARTA - Menjelang lengser dari kursi Direktur Utama Pertamina, Arie H Soemarno mulai buka suara tentang kondisi perminyakan nasional. Arie yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News