Jemaah Haji Kesulitan ke Masjidilharam
Pilih Salat di MaktabKamis, 04 Desember 2008 – 06:09 WIB
![Jemaah Haji Kesulitan ke Masjidilharam Jemaah Haji Kesulitan ke Masjidilharam - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/image_not_found.jpg)
Amiruddin, mukimin lainnya, melihat indikasi adanya permainan di balik penentuan pemondokan tersebut. Sebab, jamaah Indonesia yang berangkat tahun ini sebenarnya sudah menyetorkan BPIH dua tahun sebelumnya. ''Semestinya bunga dari setoran Rp 20 juta itu bisa dipakai untuk meringankan beban mereka,'' tegasnya. ''Mengapa mereka yang bayar mahal dapat fasilitas amat mengecewakan?'' ujarnya.
Tak heran jika Wahab, Maksum, dan Zainudin menuding pelaksanaan haji tahun ini jauh lebih jelek daripada tahun sebelumnya. ''Kalau tahun kemarin kami kesulitan katering, tahun ini hancur gara-gara jamaah tak leluasa salat berjamaah di Masjidilharam,'' tegas Wahab.
Bahkan, Maksum menyebut pemerintah telah menzalimi jamaah haji Indonesia. ''Mereka ke tanah suci ingin mencari ganjaran yang banyak, tapi pemerintah tidak memberikan kemudahan. Malah dipersulit. Ini zalim!'' ujar pria berjenggot itu.