Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jenazah Briptu M Lasminto Kopilot Helikopter Polri yang Jatuh di Perairan Babel Ditemukan

Selasa, 29 November 2022 – 15:10 WIB
Jenazah Briptu M Lasminto Kopilot Helikopter Polri yang Jatuh di Perairan Babel Ditemukan - JPNN.COM
Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan. Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Tim SAR Gabungan kembali menemukan jenazah kru helikopter tipe NBO 105 dengan nomor registrasi P-1103 milik Polri yang hilang di perairan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan jenazah tersebut teridentifikasi atas nama Briptu M Lasminto yang merupakan kopilot dari helikopter  itu.

"Tim SAR Gabungan bersama Kakorpolairud Baharkam Polri bersama beberapa PJU Polda Babel, berhasil menemukan satu orang lagi kru dari helikopter tersebut, yakni atas nama Briptu M Lasminto yang merupakan kopilot dari helikopter, pada pukul 09.45 WIB," kata Brigjen Ahmad Ramadhan, Selasa (29/11).

Jenderal bintang satu itu mengatakan saat ini jenazah Briptu Lasminto telah dievakuasi dan dibawa ke daratan.

“Kemudian, dibawa menuju RSUD Belitung Timur untuk dilakukan tindakan lebih lanjut," ungkapnya.

Sebelumnya, Tim SAR Gabungan telah menemukan jenazah Bripda Anam yang merupakan mekanik dari helikopter Polri itu. 

Saat ini, tersisa dua kru lagi yang belum ditemukan. Mereka ialah pilot AKP Arif Rahman Saleh dan mekanik Aipda Joko M.

Sebelumnya, helikopter Polri tersebut bertolak dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, menuju Bandara Internasional HAS Hanandjoeddin, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung. (cr3/jpnn)

Tim SAR Gabungan menemukan jenazah Briptu M Lasminto, kopilot hellikopter Polri yang jatuh di perairan Babel.

Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close