Jenderal Dudung Keluarkan Perintah, TNI AD Bergerak, Hasilnya Langsung Tampak
Adapun Moeldoko menjelaskan keterkaitan antara penurunan stunting dengan ketersediaan air bersih. Mantan Panglima TNI itu menyebut air bersih berkontribusi hingga 40 persen terhadap penurunan angka stunting.
"Dengan adanya Program Manunggal Air ini, maka Pak Kasad beserta jajarannya mampu menurunkan prevalensi 40 persen secara keseluruhan penurunan stunting," ujar Moeldoko.
Adapun Hasto Wardoyo mengagumi kiprah TNI dalam mempercepat penurunan stunting.
Mantan bupati Kulonprogo itu menjelaskan TNI tidak hanya menekan angka stunting melalui penyediaan air bersih, tetapi juga mengerahkan personelnya masuk ke dapur rumah warga.
“Kami melihat TNI juga meluncurkan Program Babinsa Masuk Dapur, itu luar biasa untuk menyelesaikan masalah stunting,” kata pejabat berlatar belakang dokter spesialis obstetri dan ginekologi itu.(Antara/JPNN.com)