Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jerry Sambuaga: Enggak Usah Mudik, Kirim Bingkisan Buat Keluarga Lewat Belanja Online

Selasa, 11 Mei 2021 – 22:38 WIB
Jerry Sambuaga: Enggak Usah Mudik, Kirim Bingkisan Buat Keluarga Lewat Belanja Online - JPNN.COM
Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga. Foto: Dokumentasi Kemendag

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengimbau masyarakat tidak perlu mudik.

Dia menyarankan untuk membelikan bingkisan sebagai tanda mata buat keluarga di kampung melalui marketplace dan berbagai jenis e-commerce lainnya. 

Memang, kata Jerry, itu pilihan yang tidak disukai mengingat mudik sudah jadi budaya masyarakat menjelang Idulfitri. Namun, demi kebaikan bersama sebaiknya menahan diri dulu agar tidak mudik.

Pemerintah saat ini sedang giat mendorong belanja online. Pada masa pandemi, kata Jerry, peningkatan belanja online bukan saja terjadi dalam aspek nominal tetapi juga pengguna dan varian produk yang dibeli.  

Selain itu, Wamendag menekankan bahwa perdagangan online makin meluas dan dilakukan oleh banyak pelaku UMKM. Dengan menggalakkan belanja online di hari raya bisa membangkitkan ekonomi masyarakat.

“Pada musim hari raya seperti ini biasanya terjadi transfer uang dari kota ke desa, dari pusat ke daerah. Kalau kita tidak bisa mudik, kita tetap bisa mendorong transfer keuangan ini dengan belanja produk-produk daerah.” tegas Wamendag di Jakarta, Selasa (11/5).

Lebih lanjut, Wamen milenial itu mengapresiasi makin meningkatnya kualitas produk daerah baik dari sisi mutu produk, pengemasan maupun pemasarannya.

Dia melihat kapasitas pengusaha dan pelaku ekonomi di daerah makin besar. 

Wamendag mengimbau masyarakat tidak usah mudik tetapi mengirimkan bingkisan lewat belanja online.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News