Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jika Pengisian DRH Diperpanjang, Honorer Lulus PPPK 2023 Rugi Besar

Rabu, 27 Desember 2023 – 11:23 WIB
Jika Pengisian DRH Diperpanjang, Honorer Lulus PPPK 2023 Rugi Besar - JPNN.COM
Pengisian DRH merupakan tahapan sebelum penetapan NIP PPPK 2023. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

"Sebanyak 80 persen sudah mengisi DRH. Perpanjangan DRH ini khusus PPPK Guru," ujar Auditya.

Kedua, perpanjangan jadwal pengisian DRH juga atas usulan sejumlah pemda.

Pasalnya, muncul kendala-kendala teknis yang dialami peserta seleksi PPPK Guru 2022 dalam pengurusan Surat Keterangan Kesehatan, SKCK, dan lainnya.

Ketiga, ada beberapa kasus peserta yang username dan password-nya diketahui pihak lain dan disalahgunakan.

Pihak lain ini tega menyatakan sebagai peserta yang mengundurkan diri, padahal peserta yang asli tidak mengundurkan diri.

"Ada yang password dan username-nya ada di tangan orang lain, menyatakan mengundurkan diri, padahal yang bersangkutan tidak mengundurkan diri. Ini yang perlu dicek lagi," ujar Auditya mengungkap fakta mencengangkan ini.

Berry Barusman selaku moderator dialog menambahkan bahwa perpanjangan jadwal DRH PPPK Guru 2022 ini justru dikeluhkan sebagian peserta seleksi yang tertib jadwal.

Mereka protes lantaran sudah berjibaku dan gerak cepat mengurus dokumen untuk pengisian DRH agar tidak melampuai tenggat waktu, tetapi ternyata jadwal malah diperpanjang.

Saat ini masa pengisian DRH PPPK 2023 yang akan disusul tahapan penetapan NIP PPPK. Jangan sampai molor seperti 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News