Jimly Juga Ingin Kursi Menteri
Minggu, 06 September 2009 – 03:09 WIB
Saat ditanya kesediannya menduduki jabatan menteri tersebut, Jimly mengaku tidak akan menolak. "Saya tidak pernah menolak dan siap mengemban jabatan karena itu amanah, namun tidak pernah berharap dan mencari-cari jabatan juga karena itu berat," ujarnya.
Lebih lanjut dia mengatakan sebelum mengemban amanah, terlebih dahulu dia berpikir dan menanyakan tugasnya nanti seperti apa, karena tugas seseorang menjadi menteri itu berat. Dia juga mengaku sering bertemu dengan presiden dan berbincang mengenai apa saja yang menjadi tugas-tugas pokok seorang menteri tersebut. "Kalau cocok dan sesuai dengan nurani, saya terima. Namun kalau tidak, 'No', karena saya independent," ujar Jimly.