Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jiwasraya Percepat Tahapan Program Restrukturisasi

Rabu, 23 Desember 2020 – 21:53 WIB
Jiwasraya Percepat Tahapan Program Restrukturisasi - JPNN.COM
Salah satu kantor PT Asuransi Jiwasraya. Foto/ilustrasi: arsip JPNN.COM/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Tim Percepatan Restrukturisasi PT Asuransi Jiwasraya (Persero) dan manajemen baru akan mempercepat pelaksanaan Program Restrukturisasi Polis Jiwasraya.

Hal ini dilakukan menyusul tingginya antusiasme pemegang polis yang berminat mengikuti Program Restrukturisasi Polis Jiwasraya.

"Seharusnya tahap ke-2 baru akan dilakukan pada Januari 2021 mendatang. Tapi setelah memperoleh antusiasme yang tinggi dan besar, akhirnya tahap ke-2 akan kami mulai sejak hari ini," kata Ketua TIm Percepatan Restrukturisasi Jiwasraya untuk Jangka Menengah Angger P Yuwono, Rabu (23/12).

Angger menerangkan, tingginya antusiasme pemegang polis yang bersedia mengikuti Program Restrukturisasi Polis Jiwasraya direpresentasikan melalui banyaknya respon yang diterima Tim Satuan Tugas Restrukturisasi Polis Jiwasraya melalui kanal komunikasi yang disiapkan, pascadiumumkannya tahap ke-1 pada Jumat 11 Desember 2020.

Karena itu, pada tahap ke-2 ini manajemen baru Jiwasraya akan melakukan sosialisasi terkait skema indikatif melalui surat resmi yang dikirim ke seluruh pemegang polis.

Nantinya manajemen baru Jiwasraya akan menjelaskan produk-produk teranyar Jiwasraya yang bakal ditawarkan untuk menggantikan produk-produk lama yang dimiliki pemegang polis Jiwasraya.

Setelah direstrukturisasi, nantinya polis-polis dari produk baru tadi akan dipindahkan secara bertahap ke IFG Life.

"Untuk sosialisasi resmi tahap ke-2 ini, secara bertahap kami akan mengirim surat ke seluruh alamat korespondensi para pemegang polis. Semoga dengan adanya penjelasan dalam surat tersebut para pemegang polis dapat mengetahui secara rinci mengenai skema indikatif," ungkap pria yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik Jiwasraya.

Manajemen baru Jiwasraya akan menjelaskan produk-produk teranyar Jiwasraya yang bakal ditawarkan untuk menggantikan produk-produk lama yang dimiliki pemegang polis Jiwasraya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close