Job Fair 2024: Kesempatan Emas Bagi Lulusan Universitas Bakrie
jpnn.com, JAKARTA - Biro Kemahasiswaan Universitas Bakrie menyelenggarakan acara Job Fair untuk mendukung visi Sustainable Development Goals (SDGs) poin 8, yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.
Acara yang berlangsung di Universitas Bakrie Jakarta, 26 November 2024 lalu ini dirancang sebagai langkah strategis untuk membuka lapangan kerja baru bagi para alumni dan lulusan baru dari Universitas Bakrie, serta memberikan kesempatan bagi peserta untuk berinteraksi dengan berbagai perusahaan terkemuka.
Dengan tema "Building Your Future Ready Career", Job Fair 2024 menawarkan berbagai sesi yang bermanfaat bagi peserta.
Sesi tersebut mencakup lowongan magang dan pekerjaan, workshop mock-up interview, presentasi perusahaan, dan workshop psikotest.
Selain itu, peserta juga memiliki kesempatan untuk bertemu langsung dengan perwakilan HR dari perusahaan, mengikuti permainan, serta berpartisipasi dalam pengundian hadiah tracer study yang menambah suasana interaktif dalam acara tersebut.
Semua ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan kerja dan kompetensi lulusan dalam menghadapi tantangan di dunia profesional.
Ketua penyelenggara acara Job Fair Dr. Aryo Subarkah Eddyono menekankan bahwa Job fair ini diselenggarakan secara rutin tiap tahun dan biasanya berdekatan dengan wisuda Universitas Bakrie.
"Kami berharap lulusan dapat segera mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bidangnya. Perlu diketahui rata-rata lulusan kampus ini telah bekerja di bawah tiga bulan," ujarnya.