Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Joe Biden dan Xi Jinping Bakal Bahas 2 Isu Panas di Bali

Jumat, 11 November 2022 – 23:45 WIB
Joe Biden dan Xi Jinping Bakal Bahas 2 Isu Panas di Bali - JPNN.COM
Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping melakukan pertemuan virtual pada 15 November 2021. Foto: MANDEL NGAN / AFP

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Amerika Serikat Joe Biden akan bertemu Presiden China Xi Jinping di Indonesia untuk membahas berbagai isu global dan regional, termasuk persaingan yang bertanggung jawab, demikian menurut keterangan Gedung Putih, Kamis (10/11).

Pertemuan pada Senin akan berlangsung di sela-sela KTT G20 di Bali.

"Kedua pemimpin akan membicarakan upaya mempertahankan sekaligus memperdalam jalur komunikasi antara Amerika Serikat dan China selaku pengelola persaingan, dan melakukan kerja sama di mana kepentingan sejalan, terutama pada tantangan lintas negara yang berdampak terhadap komunitas internasional," kata juru bicara Karine Jean-Pierre lewat sebuah pernyataan.

Biden akan mengangkat dua isu panas, yakin soal Taiwan dan pelanggaran HAM di Xinjiang.

"Dan lebih banyak lagi, kekhawatiran kami dan sekutu serta mitra kami tentang praktek ekonomi China yang membahayakan," menurut pejabat senior Biden.

Kedua pemimpin itu juga diperkirakan akan membicarakan perang Rusia di Ukraina.

Pertemuan mereka akan menjadi yang pertama sejak Biden menjabat sebagai presiden.

"Presiden percaya bahwa sangat penting untuk membangun pondasi hubungan dan memastikan bahwa ini adalah aturan jalan yang mengikat persaingan kami," kata pejabat tersebut. (ant/dil/jpnn)

Joe Biden dan Xi Jinping sepakat untuk bertemu di sela-sela KTT G20 Bali. Ada kemungkinan bakal sengit

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News