Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menjelang KTT G20, TVRI Hadirkan Idiom Klasik dari Xi Jinping

Minggu, 06 November 2022 – 20:10 WIB
Menjelang KTT G20, TVRI Hadirkan Idiom Klasik dari Xi Jinping - JPNN.COM
Menjelang KTT G20, TVRI Hadirkan Idiom Klasik dari Xi Jinping. Foto: tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - TVRI bekerja sama dengan China Media Group menggarap acara Idiom Klasik dari Xi Jinping dalam menyambut KTT G20 di Bali.

Episode pertama mengusung tema Kerja Sama dan Menang Bersama dengan narasumber mantan Duta Besar Indonesia untuk Tiongkok, Soegeng Rahardjo, dan Wakil Sekjen Perhimpunan Alumni Tiongkok di Indonesia Sukron Makmun.

Keduanya membahas dua idiom klasik yang pernah dikutip dalam pidato Presiden Tiongkok Xi Jinping untuk memperlihatkan konsep kerja sama antar negara.

"Jika Anda membuat rencana, Anda harus membuat rencana demi seluruh masyarakat, bukan rencana untuk kepentingan diri sendiri".

"Sulit bagi seseorang untuk bangkit sendirian, tetapi akan lebih mudah dan cepat jika bangkit bersama-sama".

Kedua idiom ini memperlihatkan Tiongkok merupakan negara yang mementingkan kerja sama antar negara dan menang bersama.

Soegeng mengatakan hubungan Indonesia dan Tiongkok sangat dekat, khususnya setelah kedua negara menandatangani kesepakatan hubungan antara kedua negara di level kemitraan strategis pada 2013.

"Ini sangat penting dalam perkembangan hubungan kedua negara, dan akhir-akhir ini kerja sama dalam menanggulangi Covid-19 juga membuktikan hubungan kedua negara sangat baik," kata Soegeng Rahardjo.

TVRI bekerja sama dengan China Media Group menggarap acara Idiom Klasik dari Xi Jinping dalam menyambut KTT G20 di Bali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close