Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Joget Tiktok dan Sepak Mula Zainudin Amali Resmi Buka Liga 1 2020

Sabtu, 29 Februari 2020 – 23:12 WIB
Joget Tiktok dan Sepak Mula Zainudin Amali Resmi Buka Liga 1 2020 - JPNN.COM
Witan Sulaeman (kanan) bersama Menpora Zainudin Amali (tengah) dan sang Agen Dusan Bogdanovic . Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Maskot Laga Liga 1 2020 sempat menghibur penonton yang hadir dalam laga pembuka antara Persebaya melawan Persik Kediri. Beberapa maskot tampak masuk ke tengah lapangan, sembari menunjukkan gerakan melakukan Tiktok, Sabtu (29/2) malam.

Joget Tiktok dimulai dengan sejumlah penari masuk ke dalam lapangan dengan berbagai macam goyangan. Suporter pun ikut-ikutan berjoget Tiktok.

Terlihat maskot dari Persib Bandung dan Persebaya memimpin maskot-maskot klub Liga 1 lainnya masuk ke lapangan dengan joget dan gerakan Tiktok.

Setelah seluruh atraksi itu dilakukan, Menpora Zainudin Amali kemudian melakukan sepak mula atau kick off dengan tendangan perdananya di tengah lapangan. Joget Tiktok yang diakhiri dengan tendangan orang nomor satu di olahraga Indonesia ini mengawali laga Liga 1 2020. (dkk/jpnn)

Joget Tiktok dimulai dengan sejumlah penari masuk ke dalam lapangan dengan berbagai macam goyangan.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News