Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

John Terry Resmi Bergabung ke Aston Villa

Senin, 03 Juli 2017 – 20:47 WIB
John Terry Resmi Bergabung ke Aston Villa - JPNN.COM
John Terry. Foto: avfc

jpnn.com, BIRMINGHAM - Klub Championship (kasta kedua di liga Inggris), Aston Villa, resmi mendapatkan tanda tangan mantan kapten Chelsea, John Terry.

"Aston Villa dengan bangga mengumumkan penandatanganan John Terry dalam kontrak satu tahun," sebut pihak klub dalam situs resmi mereka.

Setelah membuat keputusan mengakhiri hubungan dengan Chelsea, Terry sempat dikabarkan bakal merapat ke Bournemouth (masih Premier League).

Namun pemain berusia 36 tahun itu lebih memilih ke Aston Villa.

"Saya senang bergabung dengan Aston Villa, klub yang saya kagumi. Villa Parka adalah salah satu stadion terbaik. Saya tidak sabar memulai musim baru untuk membantu skuat mencapai sesuatu yang spesial," kata Terry di laman klub. (adk/jpnn)

Klub Championship (kasta kedua di liga Inggris), Aston Villa, resmi mendapatkan tanda tangan mantan kapten Chelsea, John Terry.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News