Joko Widodo: Terima Kasih TNI
jpnn.com, CILEGON - Presiden Joko Widodo menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi dan pengabdian prajurit TNI kepada negara.
Hal tersebut diungkap Jokowi saat menjadi inspektur upacara dalam perayaan HUT ke-72 TNI di Dermaga Indah Kiat, Cilegon, Kamis (5/10).
"Terima kasih sebesar-besarnya kepada TNI yang sudah menanggung risiko besar menjaga Pancasila dan kebiwaaan negara," kata Jokowi.
Kepala negara mengaku bangga atas kegagahan prajurit TNI dalam menjaga kedaulatan bangsa.
"Dengan bangga kami berkumpul di sini untuk merayakan HUT TNI. Dengan bangga nanti kita menyaksikan prajurit beratraksi," kata Jokowi.
Jokowi juga optimistis TNI akan menjadi angkatan bersenjata nasional yang disegani oleh negara lain dan menjadi kekuatan besar di regional dan lingkungan Asia.
"Dengan penuh optimisme TNI akan menjadi anggota yang disegani oleh negara lain," pungkas Jokowi. (mg4/jpnn)