Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Bakal Gandeng Tokoh Muslim Jika Prabowo Gaet Ulama?

Jumat, 03 Agustus 2018 – 13:54 WIB
Jokowi Bakal Gandeng Tokoh Muslim Jika Prabowo Gaet Ulama? - JPNN.COM
Jokowi menggandeng tangan Kiai Ma'ruf Amin. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Maksimus Ramses Lalongkoe menilai pilihan politik untuk memilih presiden-wakil presiden tidak berkorelasi langsung dengan kepentingan agama. 

Karena itu markus menduga kubu Joko Widodo tidak akan terlalu khawatir jika nantinya Prabowo Subianto memilih Ustaz Abdul Somad Batubara (UAS) sebagai calon wakil presiden (cawapres).

"Saya kira, pihak Jokowi tidak khawatir dengan nama itu (UAS, red). Sebab untuk memilih presiden itu dilakukan seluruh rakyat Indonesia yang punya hak pilih," ujar Ramses kepada JPNN, Jumat (3/8).

Meski demikian, pengajar di Universitas Mercu Buana itu memprediksi nama cawapres Jokowi bakal disesuaikan dengan pilihan Prabowo.  Misalnya, jika mantan Danjen Kopassus tersebut memilih UAS atau Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al-Jufri, maka peluang Mahfud MD dan Ketua MUI Ma'ruf Amin menjadi cawapres Jokowi menguat.

"Pilihannya saya kira antara Mahfud MD atau Kiai Ma'ruf Amin. Keduanya merupakan representasi umat Islam dan bisa menjadi mediator. Dua alasan ini saya kira bisa diterima," pungkas Ramses.(gir/jpnn)

Pengamat politik Maksimus Ramses Lalongkoe memprediksi nama cawapres yang akan dipilih Jokowi bakal disesuaikan dengan pilihan Prabowo.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close