Jokowi: Indonesia Bangga atas Prestasi Sprinter Asal NTB
jpnn.com, TANGERANG - Presiden Joko Widodo mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang ditorehkan sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri yang membuat sejarah baru untuk Indonesia di mata dunia internasional.
Dia berhasil menjadi yang tercepat dalam Kejuaraan Atletik Dunia U-20 nomor lari 100 meter putra di Tampere, Finlandia, Rabu (11/7) malam waktu setempat.
"Tentu saja kita bangga ada anak bangsa yang jadi juara. Saya kira tidak saya saja, tapi seluruh rakyat Indonesia tentu senang, bangga," kata Jokowi di ICE BSD, Tangerang, Banten pada Kamis (12/7).
Mantan Gubernur DKI ini pun menilai prestasi pelari 18 tahun asal Nusa Tenggara Barat tersebut bisa menjadi modal untuk merebut kemenangan di Asian Games XVIII mendatang.
"Modal-modal kemenangan seperti ini, kayak kemarin badminton, itu modal (Indonesia) di Asian Games 2018. Ini nanti lari modal lagi untuk Asian Games," tambahnya. (fat/jpnn)