Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 2016 Capai 5,5 Persen

Jumat, 14 Agustus 2015 – 22:30 WIB
Jokowi Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 2016 Capai 5,5 Persen - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo menargetkan pertumbuhan ekonomi tahun 2016 bisa mencapai 5,5 persen. Hal tersebut dikatakan Jokowi saat membacakan nota keuangan yang berisikan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) 2016.

Selain itu, kondisi ekonomi global juga diproyeksikan akan membaik. Sehingga kinerja ekspor-impor serta permintaan global atas produk-produk Indonesia diprediksi akan meningkat.

"Pembangunan infrastruktur juga akan mendorong kinerja pembentukan modal tetap bruto dan konsumsi nasional," ujar Jokowi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (14/8).

Sementara, peningkatan konektivitas nasional dan realokasi belanja ke sektor-sektor produktif, diharapkan mampu menggerakkan perekonomian nasional, menjaga daya beli masyarakat serta mengendalikan laju inflasi.

Untuk laju inflasi tahun 2016, diperkirakan mencapai 4,7 persen. Lalu apa yang akan dilakukan Jokowi supaya semua target di 2016 dapat terwujud? Untuk mencapai semua target tersebut di tahun depan, mantan Gubernur DKI Jakarta ini memastikan para pembantunya bakal bekerja dengan baik.

"Pemerintah akan terus berkoordinasi dengan Bank Indonesia dan menggerakkan pemerintah daerah dalam rangka pengendalian inflasi nasional. Tim Pemantauan dan Pengendalian Inflasi Daerah terus kami aktifkan. Pemerintah juga akan menjaga harga bahan pangan dan energi di pasar domestik dengan menyediakan alokasi anggaran dan dana cadangan dalam rangka ketahanan pangan nasional," tandas Jokowi. (chi/jpnn)

JAKARTA - Presiden Joko Widodo menargetkan pertumbuhan ekonomi tahun 2016 bisa mencapai 5,5 persen. Hal tersebut dikatakan Jokowi saat membacakan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close