Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Tinjau Program Penataan Kawasan Tepian Sungai Kapuas

Kamis, 05 September 2019 – 22:12 WIB
Jokowi Tinjau Program Penataan Kawasan Tepian Sungai Kapuas - JPNN.COM
Presiden Jokowi meninjau program penataan kawasan sepanjang tepian Sungai Kapuas saat kunjungan kerja ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada Kamis (5/9/2019). Foto: Setpres RI

jpnn.com, PONTIANAK - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau program penataan kawasan sepanjang tepian Sungai Kapuas, saat kunjungan kerja ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada Kamis (5/9/2019).

Penataan tepian sungai tersebut sudah berlangsung sejak tahun 2016, bagian dari program nasional yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019.

“Ini waterfront-nya Sungai Kapuas yang juga sambung dengan Sungai Landak yang sudah tiga tahun ini dikerjakan dengan Provinsi dan dengan Kota Pontianak," kata Jokowi di Dermaga Taman Alun Kapuas Park.

Jokowi Tinjau Program Penataan Kawasan Tepian Sungai Kapuas

Revitalisasi kawasan tersebut merupakan upaya pemerintah untuk menumbuhkan kegiatan perekonomian di sekitar Sungai Kapuas sekaligus meningkatkan kualitas lingkungan di sepanjang sungai yang menjadi jantung kota dan kebanggaan masyarakat Pontianak tersebut.

Melalui penataan tersebut, pemukiman dan sejumlah infrastruktur di sepanjang Sungai Kapuas yang sebelumnya tampak kumuh ditata, hingga menjadi lebih rapi dan memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

"Kita lihat hasilnya rumah yang dulunya membelakangi sungai sebagian sudah mulai menghadap ke sungai, sehingga kita lihat semuanya rapi dan mulai dihijaukan," jelas suami Iriana itu.

Penataan kawasan tepi sungai dan kampung bagi para nelayan juga dilakukan di sejumlah daerah lainnya. Program tersebut juga akan menjadi percontohan untuk dilakukan di daerah lainnya.

Jokowi meninjau program penataan kawasan sepanjang tepian Sungai Kapuas, saat kunjungan kerja ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News