Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jose Peseiro Tegaskan Timnas Nigeria Pantas Berada di Final Piala Afrika 2023

Kamis, 08 Februari 2024 – 15:25 WIB
Jose Peseiro Tegaskan Timnas Nigeria Pantas Berada di Final Piala Afrika 2023 - JPNN.COM
Bek Nigeria #5 William Troost-Ekong (2R) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama timnya dari titik penalti pada pertandingan sepak bola semifinal Piala Afrika (CAN) 2024 antara Nigeria dan Afrika Selatan di Stade de la Paix di Bouake pada Rabu (7/2/2024). (ANTARA/AFP/Issouf Sanogo)

jpnn.com - JAKARTA - Tim Nasional Nigeria melangkah ke babak final Piala Afrika 2023 Pantai Gading setelah membekuk Timnas Afrika Selatan melalui drama adu penalti 4-2 di semifinal.

Adu penalti terjadi mengingat kedua tim bermain imbang 1-1 hingga babak tambahan waktu, pada semifinal di Stadion de la Paix, Pantai Gading, Kamis WIB.

Pelatih Timnas Nigeria Jose Peseiro mengatakan bahwa tim asuhannya pantas berada di final Piala Afrika 2023 Pantai Gading.

“Para pemain pantas berada di final, ini adalah kemenangan yang sangat bagus melawan tim yang bagus," kata pelatih asal Portugal itu, melansir dari CAF, Kamis.

Pada laga itu, Nigeria hampir menyegel kemenangan pada waktu normal ketika gol William Troost-Ekong (67') terlihat akan menjadi satu-satunya gol pada laga itu.

Namun, drama terjadi ketika gol Victor Osimhen di menit-menit akhir dibatalkan oleh Video Assistans Referee (VAR) dan malah berbuah penalti untuk Afrika Selatan yang tak disia-siakan oleh Tebeho Mokoena (90')

Di babak adu penalti, Ola Aina menjadi satu-satunya algojo Nigeria yang gagal.

Namun, Super Eagles keluar sebagai pemenang setelah kipernya Stanley Nwabali melakukan penyelamatan gemilang dengan menahan dua tendangan penalti pemain Afrika Selatan, Teboho Mokoena dan Evidence Makgopa.

Pelatih Timnas Nigeria Jose Peseiro menegaskan tim asuhannya pantas berada di final Piala Afrika 2023 Pantai Gading.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA