Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

JR Dijebloskan ke Tahanan

Senin, 16 Juli 2018 – 08:34 WIB
JR Dijebloskan ke Tahanan - JPNN.COM
Ditangkap polisi. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SINGKAWANG - JR alias G dijebloskan ke sel tahanan Polres Singkawang, Kalbar, Sabtu (14/7) malam akibat ulahnya menodai D, gadis usia 17 tahun.

Pria 22 tahun itu diringkus Unit Buser Satuan Reskrim Polres Singkawang pada Sabtu (14/7) sekitar pukul 20.00 Wib.

Perbuatan terlarang terjadi pada Selasa (5/7). Namun baru terbongkar pada Rabu (11/7). Dimana awalnya orang tua D ditelepon oleh sepupu korban. Kala itu orang tua D sedang berada di luar rumahnya yang terletak di Kecamatan Singkawang Barat.

"Dalam sambungan telepon itu, sepupu korban memberitahukan ke orang tua korban bahwa anak korban dinodai JR di Hotel Rajawali, Jalan Sama-sama, Kelurahan Pasiran," jelas Kasubbag Humas Polres Singkawang, Iptu Gatot Sukoco dalam keterangan pers yang diterima Rakyat Kalbar, Minggu (15/7).

Tak terima dengan perbuatan itu, meski dilandasi suka sama suka, orang tua korban tetap melaporkannya ke Polres Singkawang.

Berdasarkan laporan itu, anggota Unit Buser kemudian menguber JR yang diketahui sering berpindah-pindah tempat tinggal.

Pada Sabtu (14/7) sekitar pukul 20.00 Wib, anggota Unit Buser mendapatkan informasi keberadaan JR di rumah temannya, W, di Perumnas Roban, Gang Salak. "Tak menunggu lama, anggota Unit Buser langsung menuju sasaran dan berhasil mengamankan JR," papar Gatot.

Kepada petugas, JR mengakui perbuatan itu. Kini dia masih diperiksa lebih lanjut di Mapolres Singkawang. Dia dijerat pasal 81 dan pasal 82 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2004 tentang Perlindungan Anak. Ancaman hukumannya pidana penjara minimal 5 tahun dan paling lama 15 tahun. (suh/ocs)

JR alias G tega menodai gadis di bawah umur di sebuah Hotel di Kelurana Pasiran, Singkawang, Kalbar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News