Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah Data Pasien Corona Bertambah per Hari, Ini Penjelasan Pakar Gugus Tugas Covid-19

Kamis, 25 Juni 2020 – 06:36 WIB
Jumlah Data Pasien Corona Bertambah per Hari, Ini Penjelasan Pakar Gugus Tugas Covid-19 - JPNN.COM
Ilustrasi Covid-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dewi Nur Aisyah menyebut masyarakat terkadang bingung dengan angka penambahan pasien positif coronavirus disease 2019 (COVID-19) yang tinggi per hari.

Dewi mengungkapkan itu saat konferensi pers terkait Adaptasi Kebiasaan Baru Menuju Masyarakat Produktif dan Aman COVID-19 di Istana Negara, Jakarta.

"Semua orang kadang sekarang bingung kenapa angka harian bertambah besar," kata Dewi, Rabu.

Menurut Dewi, masyarakat tidak bisa memaknai angka penambahan pasien positif yang tinggi belakangan tinggi, dengan semakin buruknya penanganan COVID-19 di Indonesia.

Pasalnya, kata dia, angka rata-rata pasien positif dari jumlah spesimen yang diperiksa, tidak mengalami peningkatan. Hitung-hitungan gugus tugas, angka itu masih berkisar pada 13 persen.

Misalnya, data pemeriksaan pada Mei dan Juni 2020 menunjukkan angka 13 persen pasien positif COVID-19 dari jumlah spesimen yang diperiksa.

"Artinya apa, laju penularannya masih sama di Indonesia. Kita tidak bisa bilang bahwa kondisinya memburuk, tidak," kata Dewi.

Dia menegaskan, kondisi penularan COVID-19 di Indonesia masih sama dan tidak mengalami tren kenaikan, meskipun angka penambahan per hari belakangan ini tinggi.

Masyarakat tidak bisa memaknai angka penambahan pasien positif corona yang tinggi belakangan tinggi, dengan semakin buruknya penanganan COVID-19 di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close